Pusdiklat Mapim Badiklat Kejaksaan RI Mendapat Akreditasi Bintang 1 dari LAN RI

JAKARTA, lensareportase.com – Selasa 29 November 2022 bertempat di Hotel Mercure Jakarta Batavia, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan (Pusdiklat Mapim) Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI dianugerahi 2 (dua) akreditasi Bintang 1 untuk kelembagaan dan program oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI).

Sertifikat akreditasi secara resmi diberikan oleh Kepala Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) Adi Suryanto kepada Kepala Pusdiklat Mapim Badiklat Kejaksaan RI Andi Iqbal Arief. 

Penilaian akreditasi kepada lembaga pelatihan guna penjaminan mutu untuk menjaga kualitas, efisiensi, efektivitas, dan akuntabilitas penyelenggaraan pelatihan bagi Pegawai Negeri Sipil/Aparatur Sipil Negara.

Adapun sistem penilaian yang dilakukan oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) diberikan terhadap seluruh lembaga pendidikan baik di kementerian maupun yang ada di provinsi dan kabupaten/kota yang dilakukan setiap 5 (lima) tahun sekali. (*)

 

Puspenkum Kejagung

Baca Juga :  Terkait Penanganan Perkara, JAM-Pidum: Jaksa dan Pimpinan Harus Bisa Menjelaskan dengan Baik, Santun dan Humanis

Related posts