Peristiwa Nahas, Rumah Seorang Nenek di Cikahuripan Habis Di lahap Api

lensareportase.com, Sukabumi – Nahas, musibah yang di alami seorang Nenek. Mariah (65). Dikampung Gunungjati RT 10 RW 03 Desa Cikahuripan kecamatan Kadudampit Kabupaten Sukabumi, rumah yang ditempatinya habis di lahap si jago merah, peristiwa terjadi pada sore hari menjelang buka puasa, tepat pukul 16:30 WIB, senin (18/04/22).

Kronologis kejadian berawal, Menurut keterangan dari salah seorang warga, api di duga berasal dari konsleting arus listrik, api cepat menjalar ke seluruh bangunan rumah yang berbahan material dari kayu.

Menurut Saksi, korban berteriak meminta pertolongan yang sontak membuat warga berhamburan datang membantu untuk memadamkan kobaran api, namun dengan besarnya tiupan angin, dengan cepat api menjalar sehingga mengakibatkan hangusnya rumah tersebut yang terbuat dari bahan-bahan kayu dan bilik.

Warga terus berupaya untuk memadamkan api yang terus merambat, 30 menit kemudian api dapat dipadamkan dengan bantuan 2 unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Pemadam Pos 1 Cisaat Kabupaten Sukabumi, Bhabinkamtibmas Desa Cikahuripan, Perangkat Desa Cikahuripan, Satpol PP kecamatan Kadudampit, P2BK Kadudampit, dan warga sekitar.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian material ditaksir sekitar Rp.10.000.000. (Sepuluh juta rupiah) sementara para korban mengungsi ke keluarga terdekat.

Kejadian tersebut di benarkan Kapolsek Kadudampit IPDA Awan Kurniawan saat di mintai keterangan melalui pesan singkatnya.

“Betul, kami mendapatkan informasi tersebut dari bhabinkamtibmas Desa Cikahuripan, dan sudah dalam penanganan, dan selanjutnya sudah dilaporkan ke pimpinan”, ujar awan melalui pesan Whatsapp.

P2bk kecamatan kadudampit D. Sarifudin yang datang kelokasi telah meliris dan melaporkan ke pusat BPBD Kabupaten Sukabumi.

(As/smi)

Baca Juga :  Longsor Terjang Tasikmalaya, Akses Jalan Warga Terputus

Related posts