Mulai Hari Ini, Jumlah “Dislike” di Youtube Lebih Privat

lensareportase.com, Youtube baru saja mengumumkan bahwa telah menghilangkan jumlah dislike untuk semua video yang berada di platformnya, yang bertujuan membuatnya lebih privasi untuk para konten kreator.

Sejak diumumkan melalui blog resminya, memastikan bahwa para pemirsa youtube tidak lagi melihat jumlah dislike yang berada di setiap video. Perlu diperhatikan bahwa ini hanya jumlah dislike yang dihilangkan, bukan berarti ikon dislikenya hilang.

Karena jika para pemirsa yang ingin memberikan respon tidak suka terhadap konten video,mereka masih bisa memberi dislike dan tetap memberikan efek menyala.

Disisi konten kreatornya juga, nantinya tetap bisa melihat jumlah dislike pada video yang telah dia buat, melalui youtube studio, wadahnya untuk melihat analisis per-videonya. Untuk tombol like, itu masih bisa dilihat dari jumlahnya sampai saaat ini.

“Pemirsa tetap dapat melihat dan menggunakan tombol tidak suka. Namun karena jumlah tersebut tidak terlihat oleh mereka, kami menemukan bahwa mereka cenderung tidak menargetkan tombol tidak suka video untuk meningkatkan jumlah tersebut.” Selular mengutip blog Youtube.

Hal ini juga ditujukan untuk pelaku yang iseng dengan menyerang video hanya memberikan tombol dislike. Karena Youtube telah mendengar langsung dari pembuat konten yang lebih kecil dan mereka yang baru memulai bahwa mereka ditargetkan secara tidak adil oleh perilaku ini.

Youtube sebenarnya sudah melakukan eksperimen sejak bulan maret bertujuan, membuat jumlah dislike menjadi pribadi di YouTube, tetapi tombol tidak suka tidak akan hilang. Perubahan ini akan mulai diluncurkan secara bertahap hari ini.

Jadi untuk saat ini tombol dislike ditujukan untuk para konten kreator hanya untuk mereka yang ingin memahami performa kontennya. Karena youtube ingin menciptakan lingkungan yang inklusif dan saling menghormati di mana pembuat konten memiliki kesempatan untuk berhasil dan merasa aman untuk mengekspresikan diri.

Karena hasil penelitian youtube jumlah dislike mempengaruhi pemirsa untuk memutuskan apakah akan menonton video atau tidak. Walaupun Yotube merasa aka nada yang kontra deng langkah ini tapi mereka percaya bahwa ini adalah hal benar untuk dilakukan.(*)

(Sumber: Selular.id)

Related posts