Hari Pahlawan 10 November 2022, Gus Imm Universal Resmikan Dan Pasang Prasasti Eyang Patih Gajah Mada

MOJOKERTO, lensareportase.com – Bertepatan dengan Hari Pahlawan 10 November,kali ini di halaman Kantor Polisi Sektor Trowulan ,diadakan upacara memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022, Kamis (10/11/22) .

Dalam kesempatan ini acara di hadiri oleh Kapolres Mojokerto AKBP Apip Kinanjar (S.I.KM.Si),Komandan Kodim 0815 Letkol Inf. M Iqbal Prihanta Yudha S.E serta beberapa para tamu undangan baik dari beberapa instansi Dinas Pemerintahan Kabupaten Mojokerto yang berada di wilayah Trowulan pada khususnya,diantaranya Kepala BPCB Jatim, Kepala Puskesmas Tawangsari, serta beberapa Kepala Desa dari Kecamatan Trowulan .

Dalam kesempatan ini Gus Imm Universal yang hadir sebagai tamu kehormatan pada acara hari ini pun berkesempatan menyerahkan Pataka Majapahit,Lambang Kejayaan Majapahit Kepada Kapolsek Trowulan AKP Imam Mahmudi,
Dalam kesempatan yang sama Gus Imm Universal usai menyerahkan Pataka Merah Putih kepada Kapolsek Trowulan AKP Imam Mahmudi,Gus imm pun berkesempatan menyematan Pin Lambang surya Majapahit kepada Kapolres Mojokerto AKBP Apip Kinanjar S.I.KM.Si ,dan juga penyematan Pin kepada Komandan Kodim 0815 Letkol Inf. M Iqbal Prihanta Yudha S.E.

Penyerahan dan peresmian Prasasti Eyang Patih Gajah Mada menjadi salah satu agenda pada acara pada hari ini,Gus Imm kepada awak media mengatakan” Prasasti Eyang Patih Gajah Mada merupakan lambang pemersatu Bangsa,tentunya mempunyai makna dan pesan moral, SATYA HAPRABU yang artinya : Sebagai penegak hukum baik Polri maupun TNI wajib setia pada Pemerintah” Katanya.

Gus Imm Universal juga menjelaskan makna dari sebuah slogan dari Eyang Patih Gajah Mada yang tetap harus di jaga sebagai amanah untuk para pemimpin .
Seperti yang di sampaikan oleh Kapolsek usai menerima Pataka Merah Putih. ” Saya terima Pataka Merah Putih, semoga NKRI tetap jaya selamanya “ucap Kapolsek Trowulan AKP Imam Mahmudi”Seperti tema Hari Pahlawan 2022 adalah Pahlawanku, Teladanku”
Dimana tema ini memiliki harapan agar perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dapat menginspirasi dan memotivasi masyarakat untuk meneruskan pembangunan dan mengisi kemerdekaan”pungkasnya.

Baca Juga :  Hari Pahlawan 10 November Walikota Eri Cahyadi Tabur Bunga di Makam Kyai Hadji Mustofa Ulama Asal Garut

“Setiap orang dapat memberikan kontribusi bagi bangsa sesuai kemampuan, keahlian, dan keterampilan masing-masing tanpa harus dengan mengangkat senjata, ikut melestarikan Budaya dan ikut berperan aktif dalam menjadi keutuhan
NKRI ” pungkas Gus Imm Universal.

Acara demi acara pun berjalan dengan tertib dengan tetap mengikuti protokoler kesehatan, dan acara yang juga di hadiri oleh H Muchid SH Ketua Pagar Nusa Provinsi Jatim, Kepala Puskesmas Trowulan dan juga KH Bimo Agus Sunarno Pengasuh Ponpes Segoro Agung , Ketua GP Ansor Trowulan Gus Ali Zaenal.

Dan kehadiran rekan pelaku Budaya seperti Eko Dolog Ketua Save Trowulan dan juga Pengurus Maha Vihara Romo Sariyono, menjadikan acara peringatan Hari Pahlawan 10 November 2022 mempunyai kesan NKRI menjadi kokoh, utuh dan semakin kuat karena kebersamaan dalam keberagamaan.(tim)

Related posts