Gelar Vaksinasi Dosis 2, Masyarakat Serbu Kantor Desa Pabangbon

lensareportase.com, Pabangbon, Kecamatan Leuwiliang – kegiatan vaksin dosis 2 yang diadakan didesa pabangbon tepatnya di sekolah SDN 01 berjalan lancar, meski awalnya pihak medis sempat kewalahan dengan masyarakat Pabangbon yang ingin di vaksin.

Masyarakat Desa Pabangbon yang terdiri dari 28 (kampung) terbagi 13 (RW) ini makin antusias menyambut kedatangan vaksinasi yang ke 2 ini.

Sekdes Desa Pabangbon Novi mengutarakan bahwa kami pihak desa siap memfasilitasi bagi warga yang jauh dan tidak memiliki kendaraan untuk di vaksin, kami persilahkan RT/RW Setempat untuk koordinasi kedesa”ujarnya.

Ketua RT Enay dan Ketua Rw Amog dari kampung Gunung Dahu dan gunung menir sangat senang adanya vaksin ini. Bahkan memberikan masukan kepada warganya untuk selalu siap divaksin dan bila tidak memiliki kendaraan maka akan di bantu melalui pihak desa untuk di jemput ketempat lokasi vaksinasi.”Ungkapnya.

Dari pihak kesehatan yang terlibat memang mengatakan bahwa saat saat ini makin banyak masyarakat yang sangat antusias datang untuk di vaksin mau pun itu vaksin yang pertama (1) atau yang ke dua (2).

Ada pun masyarakat yang sudah datang dan tidak kebagian mereka banyak menanyakan kapan diadakan kembali dan meminta kepada pihak kesehatan dan pihak aparat desa agar stok vaksinnya di perbanyak” ujar ibu Imas yang tidak kebagian nomor antrian.

Bidan SRI ROSNILASARI Sebagai koordinator imunisasi PUSKESMAS LEUWILIANG yang sekaligus membantu dalam jalannya vaksinasi ini mengutarakan” dosis vaksin yang pertama (1) keluar sebanyak 206 dan dosis yang kedua (2) keluar sebanyak 270 hingga total keseluruhan yang divaksin sebanyak 476 orang.(AK/Mar)

Baca Juga :  Problematika Pendidikan di Pelosok Desa, Elegi yang Terlupakan

Related posts