Gathering Media Bersama LAZNAS IZI Perwakilan Riau

Lensareportase.com

Pekanbaru, (LR) – LAZNAS IZI Riau gandeng sejumlah media online, elektronik dan media cetak di Provinsi Riau untuk lebih mengoptimalkan potensi zakat menjadi salah satu sarana pengentasan kemiskinan. Rabu 2/03/2022

“Dalam upaya pengentasan kemiskinan, LAZNAS IZI Riau tentunya tidak bisa bekerja sendiri sehingga membutuhkan kerjasama yang kuat dengan pemerintah daerah, perorangan, perusahaan dan lainnya untuk senantiasa dan berlomba – lomba dalam kebaikan,” Ucap Muhammad Iqbal Farizi, Kepala Perwakilan IZI Riau.

Selain itu Kepala Perwakilan IZI Riau, Muhammad Iqbal Farizi juga mengatakan, jika ada rekomendasi khusus dari awak media bagi penerima zakat dipersilahkan untuk mengajukan ke Pengurus IZI Riau.

“Jika wartawan telah memberikan rekomendasi, maka IZI Riau telah memiliki jaminan bahwa yang akan dibantu tepat sasaran. Begitu juga wartawan bisa merekomendasikan penerima program mahasiswa dan program berkah Ramadhan 2022,” Ujar Muhammad Iqbal Farizi

Untuk kelengkapan persyaratan administrasi yang harus dipenuhi, photo copy KTP, KK, SKTM. Jika SKTM masih kendala maka bisa di gantikan dengan surat keterangan dari Masjid, RT dan RW.

Pewarta : Adrian / Jajang / Redaksi

Baca Juga :  Optimalkan Peran JDIH, Kanwil KEMENKUMHAM RIAU Gelar Rapat Koordinasi

Related posts