Dibalik Run for Your Life Peringatan Bulan PRB 2023 Kendari

JAKARTA – Run for Your Life merupakan rangkaian kegiatan Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB). Aktivitas olah raga ini akan diselenggarakan di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada  13 Oktober 2023.

Kompetisi Run for Your Life akan dimulai atau start di masjid Al-Alam di Pantai Kendari pada pukul 05.30 waktu setempat dan selesai di lapangan parkir Taman Kota Kendari. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menjadikan ajang lari ini sebagai bentuk strategi lain dalam melatih warga untuk memahami rute evakuasi. Direktur Pengembangan Strategi Penanggulangan Bencana BNPB Agus Wibowo mengatakan Run for Your Life ini sebetulnya latihan evakuasi mandiri.

“Ini merupakan Latihan evakuasi mandiri yang dikemas dalam kegiatan sportainment,” ujarnya.

Agus menambahkan dengan mengikuti kegiatan ini, para peserta dapat meningkatkan kesadaran, kewaspadaan dan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi ancaman bencana.

Run for Your Life dapat membudayaan Latihan kesiapsiagan bencana melalui kegiatan olah raga seperti ini,” tambah Agus Wibowo.

Baca Juga :  Pengembalian Barang Bukti Perkara KSP Indosurya Berupa Uang Senilai Rp39.493.049.008,64 dan USD 896.988,43 kepada Korban Melalui LPSK

Related posts