Berkolaborasi dengan KNPI Kec. Dramaga, PPKSI gelar Kegiatan Berbagi dengan Anak Yatim

Dramaga, Bogor – Putra Putri Kesenian Seluruh Indonesia (PPKSI) Menggelar Kegiatan buka bersama dan juga membagikan bingkisan berupa paket sembako kepada 30 anak yatim yang ada di kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. Selasa (17/05/2023)

Kegiatan PPKSI Berbagi di gelar di Kedai Apresiasi Alamanda dan dihadiri oleh Perwakilan Kecamatan, Kapolsek, Danramil, Kepala Desa Babakan.

Menurut Founder PPKSI Andin Ardiansyah Kegiatan berbagi kebahagiaan bersama anak yatim ini juga sebagian dari seni dan juga syariat islam dan tentunya seni ini cakupannya luas.

“Alhamdulilah kita bisa berbagi dengan anak yatim di sini (Dramaga) kenapa kita pilih bogor dalam kegiatan berbagi ini, karena bogor juga mewakili jawa barat sehingga kami mendiskusikan dengan yang lainnya sehingga Kecamatan Dramaga lah yang kami pilih untuk kegiatan Berbagi ini.” Ungkapnya

Ketua PKK KNPI Kecamatan Dramaga Arof Akbar mengapresiasi kegiatan yang di gelar oleh PPKSI dan tentunya ini juga jadi motor penggerak terhadap pemuda pemudi yang ada di Kabupaten kota terhadap kesenian.

“Kami KNPI Kecamatan Dramaga Tentunya mendukung dan berkolaborasi PPKSI apalagi kegiatan ini dilakukan oleh duta kesenian dari berbagai provinsi dan tentunya saya sangat mendukung sekali, tadi juga ada beberapa penampilan dari PPKSI yang unjuk kebolehan terhadap seni yang digelutinya kepada para tamu undangan. Kegiatan ini juga jadi salah satu upaya kita untuk memberikan suatu contoh keoada pemuda pemudi yang ada dikabupaten Bogor khusus nya agar lebih bisa mencintai seni.” Paparnya

Camat Dramaga yang di wakili mungkapkan rasa syukurnya “semoga dengan adanya ini sedikit membantu mereka yang mmmbutuhkan apalagi dibulan ramadhan ini , tentunya wajib untuk berbagi terhadap kaum atau mustahik yang ada di wilayah kecamatan Drqmaga yang disponsori oleh pemuda-pemudi kesenian yang dimotori oleh KNPI kecamatan Dramaga Ya saya sangat bahagia sekali dengan adanya acara ini untuk memberikan contoh lembaga ini supaya terbentuk yang untuk memajukan negeri ini terutama di Kancah kesenian.” Imbuhnya.

Baca Juga :  Penyaluran Sembako Tunai 2022; Desa Sukamanis Menyalurkan 360 KPM

Zahra Khairunnisa Setiawan Pemenang Ajang pemilihan Putra – Putri Kesenian Remaja Indonesia 2022 Asal Balikpapan Kalimatan Timur, Dirinya merasa bahagia bisa ikut berpartisipasi dengan kegiatan berbagi ini.
“Senang, Bahagia bisa berbagi, Senangnya bisa berkumpul lagi bersama teman teman penggiat kesenian dari berbagai provinsi.”(*)

Related posts