Akta Lahir Menjadi Salah Satu Syarat, Sejumlah Ibu – Ibu Penuhi UPT DUKCAPIL Wilayah III Cibungbulang

KAB.BOGOR – Sejumlah warga dari beberapa desa penuhi Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DUKCAPIL) Wilayah III yang berada di Kecamatan Cibungbulang. Selasa (06/06/2023).

Selain membuat KIA, Rata-rata untuk membuat Akta Lahir yang tentunya menjadi salah satu syarat untuk mendaftar ke Sekolah.

Menurut salah satu warga dirinya datang untuk membuat Akta Lahir karena anakmya akan masuk Sekolah PAUD ataupun SD

“Membuat Akte Lahir untuk persyaratan pendaftaran di sekolah pak, Saya baru datang antrian sudah penuh tapi Alhamdulilah lancar pak tanpa ada kendala.” Ungkapnya

Sementara Itu Saat dikonfirmasi Kepala Upt Dukcapil Wilayah III Tateng Ruhendi dalam keterangannya mengatakan, memang saat ini banyak yang membuat akte lahir untuk berkas persyaratan anaknya masuk sekolah, karena akte lahir sendiri menjadi salah satu syarat yang harus di persiapkan oleh orang tua murid.

“Persyaratan untuk mengajukan pembuatan akte lahir sangat mudah pak dan prosesnya tidak lama, warga tinggal datang ke UPT terus ngambil Formulir untuk di isi data anak nya berikut persyaratan tambahan.” Katanya kepada media lensareportase.com

Tateng menambahkan, “Pembuatan akta lahir di UPT sekarang sudah one day service pak jadi tidak harus menunggu lama.” Tambahnya. (*)

Baca Juga :  Ketua I Wayan Sumadita, ST Menggelar RAKERCAB DPC Aptrindo Rapat Kerja 2024

Related posts